Main ke Jogja : Aplikasi Interaktif Pemandu Wisata Yogyakarta

Daerah Istimewa Yogyakarta sudah lama dikenal sebagai kota pelajar dan kota wisata. Sebagai provinsi di Indonesia yang berstatus Daerah Istimewa memang sudah menjadi bukti bahwa Yogyakarta memang memiliki banyak keistimewaan. Dengan menyandang gelar sebagai “Daerah Istimewa” merupakan sebuah kekuatan tersendiri bagi provinsi Yogyakarta. Yogyakarta sendiri menempati peringkat kedua di Indonesia setelah Pulau Bali sebagai kota pariwisata. Setiap tahun pun jumlah wisatawan yang datang ke Yogyakarta terrus mengalami peningkatan.

Sebagai tempat tujuan pariwisata kedua di Indonesia setelah Pulau Bali, Yogyakarta harus menyediakan berbagai inovasi yang dapat mendukung kenyamanan wisatawan serta semakin menggairahkan pariwisata Yogyakarta. Salah satunya adalah dengan menyediakan fasilitas berbasis teknologi yang dekat dengan wisatawan, yaitu berbasis smartphone atau mobile. Berlatar belakang hal tersebut, keempat mahasiswa Program Studi Pendidikan Teknik Informatika UNY, Hardika Dwi Hermawan, Sidik Nurcahyo, Miftah Rizqi Hanafi dan Azis Amirulbahar, mengembangkan aplikasi “Main ke Jogja” sebagai media interaktif untuk mengetahui obyek wisata dan kuliner khas Yogyakarta berbasis windows phone.

Aplikasi “Main ke Jogja” bukan hanya dapat mengetahui tempat wisata dan kuliner khas Jogja saja, melainkan tempat/fasilitas yang mendukung wisatawan pun ada di dalamnya. Dengan mengunakan aplikasi Main ke Jogja, kita juga dapat mengetahui penginapan dan transportasi terdekat. Fitur yang interaktif dan unik pada aplikasi ini terdapat pada menu “Cari Wisata”, pengguna akan dipandu mencari lokasi yang dituju dengan mengarahkan kamera ponsel ke arah mana saja untuk melihat informasi petunjuk lokasi secara virtual. Selain itu, pengguna pun dapat melihat peta daerah sekitar dalam menu ini. Aplikasi Main Ke Jogja memanfaatkan GPS dan kompas pada smartphone, sehingga dapat mengetahui lokasi user dan tempat-tempat terdekat user.

“Aplikasi ini telah di upgrade ke versi kedua, ada pengoptimalan dan penambahan fitur yang digunakan. Salah satunya adalah penenambahkan fungsi tap pada cari wisata, sehingga user hanya perlu menekan tulisan pada layar virtual dan akan diarahkan menuju lokasi yang dituju. Kedepannya, aplikasi akan terus diugrade untuk memberikan kenyamanan pada wisatawan.” tutur Hardika.

Sidik, salah satu anggota tim yang tergabung dalam Read Basmallah Studio ini berharap bahwa aplikasi ini dapat digunakan seoptimal mungkin sebagai pemandu wisatawan lokal maupun internasional untuk berwisata di Daerah Istimewa Yogyakarta. Aplikasi Main ke Jogja ini sudah pernah diikutkan pada kompetisi aplikasi tingkat Nasional di UGM beberapa bulan lalu yaitu VOCOMFEST#2 dan menempati posisi kedua (runner up) pada final lomba tersebut. Selain itu juga pernah menjadi finalis pada LKTI Nasional Inovation Technology Competition 2014. Bagi yang hendak mendownload aplikasi, dapat langsung mengunduhnya di Windows Phone Store (http://www.windowsphone.com/id-id/store/app/main-ke-jogja/fe355412-262f-... )